Manfaat Khasiat Daun Meniran

meniran

Manfaat khasiat daun meniran untuk pengobatan dan kesehatan.

Bisa dipastikan bahwa mayoritas masyarakat kita, terutama yang hidupnya di desa-desa, sudah mengetahui seperti apa wujud dari tanaman Meniran. Meniran memang jenis tanaman semak yang mudah ditemukan di sekitar pekarangan rumah, di tepi kampung atau di dalam hutan bersemak. Meniran memang mudah tumbuh di daerah yang beriklim tropis seperti Indonesia. Nama ilmiah meniran adalah Phyllanthus urinaria Linn.
Meniran sudah terbukti secara ilmiah, ampuh, untuk meningkatkan daya tahan tubuh selain untuk mengobati penyakit hepatitis, gangguan saluran pernafsan, kencing manis, penyakit kuning maupun kencing manis.

Meniran merupakan tumbuhan yang memiliki bentuk batang bulat dan basah, dengan tinggi yang kurang dari 50 cm. Daunnya berbentuk sirip genap, dimana dalam setiap tangkainya, memiliki daun majemuk dan berbentuk lonjong.

Bunga Meniran terdapat pada ketiak daun yang menghadap ke arah bawah. Nah, cukup mudah untuk mengidentifikasi tanaman Meniran ini, bukan?

Manfaat khasiat daun meniran untuk pengobatan dan kesehatan adalah:
  • obat Batu saluran kencing
  • obat Hepatitis
  • obat Digigit anjing gila
  • obat Nephritic edema dan radang ginjal
  • obat untuk Rematik
  • obat Bisul di kelopak mata
  • obat Rabun senja
  • obat Disentri
  • obat luar
  • obat Peluruh seni, kencing batu, kencing nanah
  • obat Sakit Kuning
  • obat Sakit Malaria
  • obat Sakit Ayan
  • obat Sakit Demam
Senyawa Aktif dalam daun meniran adalah:

Manfaat khasiat daun meniran untuk pengobatan dan kesehatan dapat diperoleh karena daun meniran sangat kaya akan berbagai kandungan kimia, antara lain: phyllanthin, hypophyllanthin, niranthin, nirtetrali, nirurin, nirurinetin, norsecurinine, phyllanthenol, phyllnirurin, phylltetrin, quercitrin, quercetin, ricinoleic acid, rutin, salicylic acid methyl ester, garlic acid, ascorbic acid, hinokinin, hydroxy niranthin, isolintetralin, dan isoquercetin.

Senyawa lain yang terkandung dalam Meniran adalah beta-d-xylopyranoside dan beta-sitosteroy. Senyawa lain yang baru ditemukan adalah seco-4-hidroksilintetralin, seco-isoarisiresinol trimetil eter, hidroksinirantin, dibenzilbutirolakton, nirfilin, dan neolignan.

Pengolahan daun meniran sebagai herbal pengobatan alami:

1. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat Batu saluran kencing

Cara pengolahan :
Cuci bersih sebanyak 30 gram daun meniran segar, 30 gram daun sendok, dan 30 gram daun tempuyung.Rebuslah semua bahan menggunakan 4 gelas air dan biarkan hanya tersisa sebanyak 2 gelas,biarkan mendingin kemudian saring air rebusan tadi air ramuan diminum 2 kali sehari pada pagi hari dan sore hari.

2. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat Hepatitis

Cara pengolahan :
Rebuslah sebanyak 30-60 gram daun meniran segar menggunakan 3 gelas air dan biarkan hingga tersisa 1 gelas.
Biarkan mendingin kemudian saring air rebusan,ramuan diminum sekaligus 1 kali sehari selama satu minggu.

3, Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat Digigit anjing gila

Cara pengolahan:
Siapkan 4-6 tumbuhan herba meniran ( bagi anak kecil cukup gunakan setengahnya)
Rebus meniran menggunakan 3 gelas air dan biarkan hingga 1 gelas.
Biarkan mendingin kemudian saring air rebusannya,
Air rebusan diminum sekaligus 1 kali sehari.

4. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat Nephritic edema dan radang ginjal

Cara pengolahan:
Rebuslah 1/2 genggaman daun meniran menggunakan 3 gelas air dan biarkan hingga tersisa 2 1/4 gelas.
Kemudaian saring air rebusan tadi,
Air rebusan diminum 3 kali sehari masing-masing 3/4 gelas dengan ditambahkan madu.

5. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat untuk Rematik

Cara pengolahan:
Cuci bersih 1 sendok makan daun meniran segar dan 7 lembar daun kumis kucing.
Rebus semua bahan menggunakan 1 gelas air dan biarkan hingga tersisa 1/2 gelas.     
Biarkan mendingin dan saring air rebusan.
Air ini diminum sekaligus 1 kali sehari.

6. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat Bisul di kelopak mata

Cara pengolahan:
Rebuslah herba meniran segar secukupnya menggunakan 1 gelas air.
Biarkan mendingin dan saring air rebusan
Gunakan air ini untuk mencuci mata dengan memakai gelas khusus.
Sebaiknya dilakukan 3 kali sehari.

7. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat Rabun senja

Cara pengolahan:
Cuci bersih 15-30 gram herba meniran segar dan tambahkan hati ayam secukupnya.
Semua bahan dibikin Tim kedua kemudian dimakan.

8. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat Disentri

Cara pengolahan:
Rebuslah sebanyak 30-60 gram herba meniran segar menggunakan 3 gelas air dan biarkan hinggai tersisa 1 gelas.
Biarkan mendingin dan saring air rebusan.
Kemudian diminum sekaligus 1 kali sehari.

9. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat luar

Cara pengolahan:
Giling herba meniran segar dan nasi dingin dengan jumlah yang sama sampai halus,
Kemudian tempelkan hasil gilingan itu pada luka terkena gigitan, kemudian balut menggunakan kain perban.
Cara ini dilakukan 3 kali sehari.

10. Manfaat dan khasiat Meniran sebagai obat Peluruh seni, kencing batu, kencing nanah, nyeri ginjal, demam dan mencret

Cara pengolahan:
Cuci bersih sebanyak 10 gram herba meniran segar
Rebuslah menggunakan 2 gelas air selama kira kira 25 menit.
Biarkan mendingin kemudian saring air rebusannya,
Kemudian airnya diminum pada pagi hari dan sore hari.

No comments:

Post a Comment